Jumat, November 22, 2024
31.2 C
Palangkaraya

Peningkatan Infrastruktur Perlu Diperhatikan

PALANGKA RAYA– Peningkatan infrastruktur baik jalan dan jembatan di Kalteng ini khususnya di wilayah DAS Barito masih perlu diperhatikan oleh pemda. Demikian diungkapkan Anggota Komisi IV membidangi pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan DPRD Kalteng, Henry M Yoseph, baru baru ini.

Lebih lanjut Henry mengatakan, utamanya di daerah pelosok masih banyak infrastruktur penghubung yang memprihatinkan atau mengalami rusak parah. Hal itu perlu diperhatikan secara serius oleh pemda baik provinsi maupun kabupaten atau kota.

“Contohnya di daerah Murung Raya, banyak infrastruktur jalan maupun jembatan penghubung antardesa serta antarkecamatan yang perlu diperhatikan atau ditingkatkan. Ketika kita reses disana banyak menerima aspirasi terkait itu,” ucap Henry.
Legislator asal Fraksi Nasdem DPRD Kalteng ini juga mengatakan, keberadaan infrastruktur sangat penting bagi masyarakat untuk memperlancar berbagai aktivitas bepergian maupun perekonomian.

Baca Juga :  Penjual dan Pembeli Harus Taat Prokes

Tidak hanya itu, menurut nya adanya infrastruktur memadai juga untuk mendukung investasi masuk ke daerah-daerah, sehingga pemerataan pembangunan infrastruktur perlu dilakukan.

“Begitu banyak dampak positif bagi daerah apabila memiliki infrastruktur yang memadai.
Lebih lanjut Henry juga mengatakan fokus pemerintah jangan hanya meningkatkan infrastruktur di wilayah perkotaan serta poros saja, tapi juga yang ada di pelosok utamanya jalan-jalan penghubung, sebab itu sangat diharapkan masyarakat,” ucapnya.
Dirinya berharap, di tahun 2023 ini hingga tahun-tahun berikutnya selain menggencarkan pembangunan program penting lainnya, percepatan pembangunan infrastruktur secara merata juga agar tetap difokuskan dalam rangka untuk mensejahterakan masyarakat di wilayah provinsi ini khususnya dipelosok.

“Tentu kita akan mendukung berbagai upaya pemda untuk melakukan percepatan pembangunan infrastruktur di pelosok. Sebab, kemajuan suatu daerah itu akan dinilai apabila pembangunannya merata baik pada sektor infrastruktur dan lain sebagainya, serta tidak ada lagi daerah tertinghal,”pungkasnya. (*rar/ans)

Baca Juga :  Sudah Memenuhi Syarat, Kalteng Belum Tanggap Darurat Karhutla

PALANGKA RAYA– Peningkatan infrastruktur baik jalan dan jembatan di Kalteng ini khususnya di wilayah DAS Barito masih perlu diperhatikan oleh pemda. Demikian diungkapkan Anggota Komisi IV membidangi pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan DPRD Kalteng, Henry M Yoseph, baru baru ini.

Lebih lanjut Henry mengatakan, utamanya di daerah pelosok masih banyak infrastruktur penghubung yang memprihatinkan atau mengalami rusak parah. Hal itu perlu diperhatikan secara serius oleh pemda baik provinsi maupun kabupaten atau kota.

“Contohnya di daerah Murung Raya, banyak infrastruktur jalan maupun jembatan penghubung antardesa serta antarkecamatan yang perlu diperhatikan atau ditingkatkan. Ketika kita reses disana banyak menerima aspirasi terkait itu,” ucap Henry.
Legislator asal Fraksi Nasdem DPRD Kalteng ini juga mengatakan, keberadaan infrastruktur sangat penting bagi masyarakat untuk memperlancar berbagai aktivitas bepergian maupun perekonomian.

Baca Juga :  Penjual dan Pembeli Harus Taat Prokes

Tidak hanya itu, menurut nya adanya infrastruktur memadai juga untuk mendukung investasi masuk ke daerah-daerah, sehingga pemerataan pembangunan infrastruktur perlu dilakukan.

“Begitu banyak dampak positif bagi daerah apabila memiliki infrastruktur yang memadai.
Lebih lanjut Henry juga mengatakan fokus pemerintah jangan hanya meningkatkan infrastruktur di wilayah perkotaan serta poros saja, tapi juga yang ada di pelosok utamanya jalan-jalan penghubung, sebab itu sangat diharapkan masyarakat,” ucapnya.
Dirinya berharap, di tahun 2023 ini hingga tahun-tahun berikutnya selain menggencarkan pembangunan program penting lainnya, percepatan pembangunan infrastruktur secara merata juga agar tetap difokuskan dalam rangka untuk mensejahterakan masyarakat di wilayah provinsi ini khususnya dipelosok.

“Tentu kita akan mendukung berbagai upaya pemda untuk melakukan percepatan pembangunan infrastruktur di pelosok. Sebab, kemajuan suatu daerah itu akan dinilai apabila pembangunannya merata baik pada sektor infrastruktur dan lain sebagainya, serta tidak ada lagi daerah tertinghal,”pungkasnya. (*rar/ans)

Baca Juga :  Sudah Memenuhi Syarat, Kalteng Belum Tanggap Darurat Karhutla

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/