PALANGKA RAYA–Fakultas Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) menyelenggarakan Pekan Kreativitas Inovasi Pembelajaran dan Kewirausahaan Tingkat Nasional di akhir tahun 2021 ini. Kegiatan ini dalam rangka mengembangkan kemampuan dan bakat mahasiswa dan siswa dalam menyampaikan Pemikiran atau pendapat melalui karya dan inovasi.
Kegiatan ini merupakan terobosan FKIP UMPR dan merupakan rangkaian Program Kompetisi Kampus Merdeka Kemendikbudristekdikti. Adapun tema yang diangkat pada kegiatan ini adalah “Mewujudkan Generasi Muda yang Kreatif dan Inovatif serta Berjiwa Entrepreneur”.
Dekan FKIP UMPR Hendri MPd mengatakan, dalam Pekan Kreativitas Inovasi Pembelajaran dan Kewirausahaan akan ada 3 kompetisi atau lomba. “Pertama, Lomba Inovasi Produk Kewirausahaan yang periode pendaftarannya dari 10 hingga 25 November 2021. Kedua, Lomba Inovasi Teknologi Informasi yang periode periode pendaftarannya dari 10 hingga 25 November 2021 juga. Ketiga, Lomba Debat Ekonomi Kreatif Tingkat Nasional yang periode pendaftarannya dari 9 hingga 20 November 2021. Total hadiah dari seluruh kompetisi ini mencapai Rp 60 juta rupiah,” jelas Hendri, M.Pd, Jumat (12/11).
Pada Lomba Inovasi Produk Kewirausahaan, FKIP UMPR mengusung tema khusus yaitu “Terciptanya Kreativitas dan Inovatif dalam Berwirausaha demi Menciptakan Jiwa Entrepreneurship di Kalangan Anak Muda” dan dapat diikuti oleh kalangan Siswa dan Mahasiswa. Total hadiah yang diperebutkan pada lomba ini mencapai 17,5 juta rupiah. Pendaftaran dibuka dari tanggal 10-25 November 2021 dan perlombaan dilaksanakan pada tanggal 1-2 Desember 2021.
Pada Lomba Inovasi Produk Pembelajaran Berbasis IT, FKIP UMPR juga mengusung tema khusus yaitu “Peran Teknologi Informasi untuk Menciptakan Inovasi Cerdas Berbasis Multimedia untuk Masa Depan” dan dapat diikuti oleh kalangan Siswa dan Mahasiswa. Total hadiah yang diperebutkan pada lomba ini mencapai 25 juta rupiah. Pendaftaran dibuka dari tanggal 10-25 November 2021 dan perlombaan dilaksanakan pada tanggal 1-2 Desember 2021.
Pada Lomba Debat Ekonomi Kreatif Mahasiswa Tingkat Nasional, FKIP UMPR mengusung tema khusus yaitu “Mewujudkan Mahasiswa yang Berpikir Kritis, Mampu Berkompetisi dan Mampu Mengemukakan Argumen terhadap Permasalahan Ekonomi”. Adapun lomba debat ini hanya dikhususkan untuk kalangan Mahasiswa. Total hadiah yang diperebutkan pada lomba ini mencapai 17,5 juta rupiah. Pendaftaran dibuka dari tanggal 9-20 November 2021 dan perlombaan dilaksanakan pada tanggal 22-24 November 2021.
Rektor UMPR, Dr. Sonedi, M.Pd. sangat mengapresiasi Kegiatan Pekan Kreativitas Inovasi Pembelajaran dan Kewirausahaan Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh FKIP UMPR. “Semoga kegiatan ini lancar dan berjalan sesuai apa yang diharapkan,”kata Dr. Sonedi, M.Pd. (ans/b-5)