KALTENG POS-Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Ditjen GTKPG) Kemendikdasmen resmi merilis jadwal Pelatihan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan atau PPG Guru Tertentu tahun 2025.
PPG Guru Tertentu 2025 dijadwalkan berlangsung dalam empat tahapan utama. Kabar baiknya, pemerintah memberikan sejumlah kemudahan selama masa perkuliahan untuk meningkatkan kenyamanan dan efektivitas proses belajar para guru peserta.
Jadwal Lengkap PPG Guru Tertentu 2025
Berikut ini adalah timeline resmi pelaksanaan PPG Guru Tertentu 2025:
- Pemanggilan di SIMPKB: 8 – 17 Mei 2025
- Lapor Diri: 22 – 31 Mei 2025
- Orientasi: 5 Juni 2025
- Pembelajaran Mandiri: 6 Juni – 18 Juli 2025
- Pendaftaran UKPPPG: 7 – 19 Juli 2025
- Syarat dan Berkas Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025
Sebelum mengikuti perkuliahan, peserta wajib melakukan lapor diri melalui aplikasi sesuai LPTK masing-masing. Berikut dokumen yang harus disiapkan: