Senin, September 30, 2024
35.3 C
Palangkaraya

OJK Kalteng Bersinergi dengan MES-BPD

Tingkatkan Literasi Keuangan Generasi Muda

PALANGKA RAYA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kalimantan Tengah bersama Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Kalteng dan PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalimantan Tengah mengadakan kegiatan literasi keuangan yang ditujukan kepada pelajar dan mahasiswa di Kota Palangka Raya pada Agustus 2024. Kegiatan ini mengusung tema “Merdeka Berpikir, Gerak Sehat, Tabungan Kuat, Masa Depan Hebat,” bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia.

Acara ini dihadiri sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Ketua MES Kalteng, perwakilan PT BPD Kalimantan Tengah, serta 100 pelajar dan mahasiswa dari berbagai sekolah dan perguruan tinggi di Kota Palangka Raya. Bertujuan meningkatkan literasi keuangan dan memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), sekaligus memberikan edukasi kepada generasi muda tentang pentingnya pengelolaan keuangan yang bijak.

Baca Juga :  Pelajar Jangan Takut Divaksin

Dalam sambutannya, Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Primandanu Febriyan Aziz, mengapresiasi kolaborasi yang terjalin antara OJK, MES, dan PT BPD Kalteng. Ia berharap kegiatan ini mampu meningkatkan pemahaman pelajar dan mahasiswa terkait literasi keuangan syariah, serta membantu mereka terhindar dari ancaman pinjaman online ilegal, investasi bodong, dan judi online yang kian marak di era digital.

“Kami ingin generasi muda lebih terampil dalam mengelola keuangan pribadi, sehingga dapat meraih kemerdekaan finansial,” ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua MES Kalteng, Hj Norhani S Sos MAP, menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga jasa keuangan, OJK, dan MES dalam mengedukasi generasi muda.

“Dengan jiwa kemerdekaan yang kuat, khususnya dalam hal literasi keuangan, para pelajar dan mahasiswa diharapkan mampu mengelola keuangan mereka dengan baik demi masa depan yang lebih cemerlang,” ungkap Hj Norhani.

Baca Juga :  Hasil Reses Bisa Jadi Masukan untuk Pemerintah Daerah

Rangkaian acara juga mencakup talkshow edukasi keuangan, yang menghadirkan berbagai narasumber dari internal MES Kalteng, PT BPD Kalteng, serta OJK. Talkshow ini memberikan pemahaman mendalam tentang pengelolaan keuangan, produk layanan simpanan pelajar, dan pentingnya waspada terhadap aktivitas keuangan ilegal.

Melalui kegiatan ini, OJK dan MES Kalteng berharap literasi keuangan di kalangan pelajar, mahasiswa, dan UMKM di Kota Palangka Raya semakin meningkat. Guna mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri dan sejahtera secara finansial. (kom/uut/sir/aza)

PALANGKA RAYA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kalimantan Tengah bersama Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Kalteng dan PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalimantan Tengah mengadakan kegiatan literasi keuangan yang ditujukan kepada pelajar dan mahasiswa di Kota Palangka Raya pada Agustus 2024. Kegiatan ini mengusung tema “Merdeka Berpikir, Gerak Sehat, Tabungan Kuat, Masa Depan Hebat,” bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia.

Acara ini dihadiri sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Ketua MES Kalteng, perwakilan PT BPD Kalimantan Tengah, serta 100 pelajar dan mahasiswa dari berbagai sekolah dan perguruan tinggi di Kota Palangka Raya. Bertujuan meningkatkan literasi keuangan dan memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), sekaligus memberikan edukasi kepada generasi muda tentang pentingnya pengelolaan keuangan yang bijak.

Baca Juga :  Pelajar Jangan Takut Divaksin

Dalam sambutannya, Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Primandanu Febriyan Aziz, mengapresiasi kolaborasi yang terjalin antara OJK, MES, dan PT BPD Kalteng. Ia berharap kegiatan ini mampu meningkatkan pemahaman pelajar dan mahasiswa terkait literasi keuangan syariah, serta membantu mereka terhindar dari ancaman pinjaman online ilegal, investasi bodong, dan judi online yang kian marak di era digital.

“Kami ingin generasi muda lebih terampil dalam mengelola keuangan pribadi, sehingga dapat meraih kemerdekaan finansial,” ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua MES Kalteng, Hj Norhani S Sos MAP, menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga jasa keuangan, OJK, dan MES dalam mengedukasi generasi muda.

“Dengan jiwa kemerdekaan yang kuat, khususnya dalam hal literasi keuangan, para pelajar dan mahasiswa diharapkan mampu mengelola keuangan mereka dengan baik demi masa depan yang lebih cemerlang,” ungkap Hj Norhani.

Baca Juga :  Hasil Reses Bisa Jadi Masukan untuk Pemerintah Daerah

Rangkaian acara juga mencakup talkshow edukasi keuangan, yang menghadirkan berbagai narasumber dari internal MES Kalteng, PT BPD Kalteng, serta OJK. Talkshow ini memberikan pemahaman mendalam tentang pengelolaan keuangan, produk layanan simpanan pelajar, dan pentingnya waspada terhadap aktivitas keuangan ilegal.

Melalui kegiatan ini, OJK dan MES Kalteng berharap literasi keuangan di kalangan pelajar, mahasiswa, dan UMKM di Kota Palangka Raya semakin meningkat. Guna mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri dan sejahtera secara finansial. (kom/uut/sir/aza)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/