Berbagai terobosan dalam memberikan pelayanan publik terus diberikan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalteng. Mulai dari sarana dan prasaran hingga pelayanan yang transparan. Buah dari itu, BKD Kalteng untuk pertama kalinya mendapat rentetan prestasi nasional tiga kategori sekaligus.
ANISA B WAHDAH, Palangka Raya
BADAN Kepegewaian Daerah (BKD) Kalteng memang menunjukkan bagaimana memberikan pelayanaan prima. BKD Kalteng, dalam pelayanannya banyak mengeluarkan terobosan-terobosan. Seperti yang dilihat saat ini, ruang pelayanan yang nyaman menjadi salah satu fasilitas pelayanan prima kepada publik.
Selain itu, pelayanan yang transparan juga terlihat jelas di BKD Kalteng. Para tamu dan publik yang datang hanya dilayani di ruang yang sama, yakni ruang pelayanan. Tidak ada tamu masuk ke ruangan tetapi seluruh kepentingan dilayani di ruang utama pelayanan.
Tidak hanya transparan, BKD juga meluncurkan ide inovatif dalam rangka terus melakukan pembenahan-pembenahan. BKD menyediakan pohon yang bisa disiisi para tamu untuk menyampaikan apresiasi ataupun saran dan keluhan.
Tentu saja, masih banyak lagi terobosan-terobosan inovatif lainnya yang digagas di instansi beralamatkan di Jalan Willem AS Nomor 11 Palangka Raya ini. Terbukti, di bidang implementasi penilaian kerha, pengawasan dan pengendalian serta perencanaan kebutuhan dan pelayanan kepangkatan dan pensiun, BKD Kalteng mendapatkan penghargaan dari capaian itu.
Kemarin, Kamis (1/7) dalam acara rapat koordinasi nasional (Rakornas) Kepegawaian yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Pulau Bali, juga diumumkan peringkat terbaik se-Indonesia penerima penganugerahan bagi BKD. Pasalnya, dalam penganugerahan BKN Award ini, Pemprov Kalteng mendapat tiga award sekaligus.
“Kami bersyukur lantaran BKD Kalteng pada award BKN ini mendapatkan tiga peringkat sekaligus,” kata Kepala BKD Kalteng, Katma F Dirun saat dibincangi, kemarin sore.
Diungkapkannya, kategori yang diraih oleh Pemprov Kalteng ini yakni kategori implementasi penilaian kinerja mendapat peringkat terbaik kedua se-Indonesia. Selanjutnya, untuk kategori pengawasan dan pengendalian, Pemprov Kalteng juga terbaik kedua se-Indonesia.
“Untuk kategori perencanaan kebutuhan dan pelayanan pengadaan kepangkatan dan pensiun, Pemprov Kalteng terbaik ketiga se-Indonesia,” ungkap Katma.
Dijelaskannya, prestasi tingkat nasional di bidang kepegawaian ini pertama kalinya diterima Pemprov Kalteng. Pihaknya mengaku bersyukur karena dari lima kategori, Pemprov Kalteng berada pada tiga besar di tiga kategori.
“Atas prestasi ini, kami menyampaikan ucapan terima kasih tak terhingga kepada gubernur, wagub dan sekda atas bimbingannya serta ucapan terima kasih juga utk semua PNS Pemprov Kalteng yang telah ikhlas bersama-sama untuk mewujudkan Kalteng semakin berkah,” pungkasnya. (*/ala)