Kadis Kesehatan juga menjelaskan, bahwa memang ada beberapa puskesmas yang mengangkat sendiri tenaga kesehatan. Padahal jumlah tenaga kesehatannya sudah cukup banyak.
“Yang sudah ada cukup banyak dan ini nantinya bisa jadi permasalahan. Akan tetapi, semua ini akan kami usulkan lagi serta mohon dukungan dari para anggota dewan terkait tenaga kesehatan tersebut,” pungkasnya. Hasil kesimpulan RDP tersebut bahwa Dinas Kesehatan akan lebih aktif mengawasi kehadiran tenaga kesehatan di faskes yang ada di desa-desa se-Kabupaten Barito Utara. (adl/ens)