Faktor-faktor lain agar hidup sehat kala pandemi meliputi istirahat cukup sekitar 6-8 jam per hari dan kontrol ke dokter secara rutin, juga pengaturan pola makan yang sehat.
Dia mengingatkan untuk mengonsumsi garam dan gula secara cukup, jangan berlebihan untuk mengurangi risiko hipertensi. Makanan asin yang membuat ketagihan seperti keripik, makanan kaleng, minuman soda juga tidak dianjurkan dikonsumsi terlalu banyak. Mengonsumsi terlalu banyak garam membuat potensi terkena hipertensi menjadi tinggi, sementara hipertensi adalah faktor risiko dari stroke. Selain itu, mengurangi makanan dan minuman yang manis juga perlu untuk mencegah risiko penyakit diabetes. Gaya hidup seperti olahraga teratur juga perlu dilakukan. (jawapos.com)