Sabtu, Mei 18, 2024
24.6 C
Palangkaraya

Snowdrop Bakal Tayang Akhir Tahun

SEOUL– JTBC bersiap meramaikan akhir pekan hingga pengujung tahun nanti. Mereka mengumumkan pergeseran slot tayang untuk akhir pekan. Dari awalnya Jumat–Sabtu pukul 23.00 waktu setempat, ke Sabtu–Minggu pukul 22.30. Jadwal itu bakal berlaku mulai bulan depan. Alias, setelah Nevertheless tamat. Dalam unggahan terbarunya, mereka juga mengunggah teaser tiga proyek baru mereka.
Drama pertama yang akan mengisi jadwal baru itu adalah Lost, yang dibintangi Jeon Do-yeon dan Ryu Jun-yeol. Serial yang direncanakan tayang mulai 4 September itu menjadi comeback Do-yeon ke layar kecil setelah lima tahun. Lost menceritakan orang-orang biasa yang berusaha keras untuk mendapatkan pengakuan. Do-yeon bakal memerankan Boo-jung, penulis bayangan di usia 40 tahun. Sementara itu, Jun-yeol yang merupakan pemeran Kim Jung-hwan dalam drama Reply 1988 itu mendapat peran Kang-jae, seorang yang menjalankan biro jasa serbabisa. Dia melayani apa pun yang diinginkan klien.
Lost bakal dilanjutkan dengan drama Koo Kyung-yi. Serial itu menceritakan Koo Kyung-yi, diperankan Lee Young-ae, seorang perempuan di umur 40 tahunan. Dia dikisahkan sebagai seorang mantan polisi yang kini bekerja sebagai detektif dan penyidik asuransi. Di profesi barunya, Kyung-yi kembali dihadapkan dengan kasus pembunuhan berantai, yang pelakunya seorang mahasiswi. Di teaser, JTBC baru mengungkap empat foto Young-ae sebagai Kyung-yi.
Drama ketiga yang juga bakal jadi serial penutup tahun adalah Snowdrop. Serial Jisoo BLACKPINK, Yoo In-na, dan Jung Hae-in itu diisukan tayang pada awal Desember. Untuk mewakili drama yang bakal mengangkat momen pergerakan demokrasi pada 1987 itu, JTBC menampilkan video singkat Im Soo-ho (Hae-in) dan Eun Young-cho (Jisoo) yang berdansa.
Dalam sinopsis resmi, Snowdrop yang sempat memunculkan kontroversi karena dianggap keliru menceritakan sejarah itu berkisah tentang Soo-ho yang menyelamatkan dirinya di asrama di Hooso Women’s University. Di sana, dia dibantu Young-cho untuk menyembunyikan diri. Soo-ho digambarkan sebagai seorang mahasiswa Korea-Jerman yang karismatik, sedangkan Young-cho adalah mahasiswi baru yang jatuh hati pada Soo-ho sejak pertama bertemu. (fam/c12/ayi/jpg)

Baca Juga :  Ikke Nurjanah Masukkan Momen Akad Nikahnya di Single Terbaru

SEOUL– JTBC bersiap meramaikan akhir pekan hingga pengujung tahun nanti. Mereka mengumumkan pergeseran slot tayang untuk akhir pekan. Dari awalnya Jumat–Sabtu pukul 23.00 waktu setempat, ke Sabtu–Minggu pukul 22.30. Jadwal itu bakal berlaku mulai bulan depan. Alias, setelah Nevertheless tamat. Dalam unggahan terbarunya, mereka juga mengunggah teaser tiga proyek baru mereka.
Drama pertama yang akan mengisi jadwal baru itu adalah Lost, yang dibintangi Jeon Do-yeon dan Ryu Jun-yeol. Serial yang direncanakan tayang mulai 4 September itu menjadi comeback Do-yeon ke layar kecil setelah lima tahun. Lost menceritakan orang-orang biasa yang berusaha keras untuk mendapatkan pengakuan. Do-yeon bakal memerankan Boo-jung, penulis bayangan di usia 40 tahun. Sementara itu, Jun-yeol yang merupakan pemeran Kim Jung-hwan dalam drama Reply 1988 itu mendapat peran Kang-jae, seorang yang menjalankan biro jasa serbabisa. Dia melayani apa pun yang diinginkan klien.
Lost bakal dilanjutkan dengan drama Koo Kyung-yi. Serial itu menceritakan Koo Kyung-yi, diperankan Lee Young-ae, seorang perempuan di umur 40 tahunan. Dia dikisahkan sebagai seorang mantan polisi yang kini bekerja sebagai detektif dan penyidik asuransi. Di profesi barunya, Kyung-yi kembali dihadapkan dengan kasus pembunuhan berantai, yang pelakunya seorang mahasiswi. Di teaser, JTBC baru mengungkap empat foto Young-ae sebagai Kyung-yi.
Drama ketiga yang juga bakal jadi serial penutup tahun adalah Snowdrop. Serial Jisoo BLACKPINK, Yoo In-na, dan Jung Hae-in itu diisukan tayang pada awal Desember. Untuk mewakili drama yang bakal mengangkat momen pergerakan demokrasi pada 1987 itu, JTBC menampilkan video singkat Im Soo-ho (Hae-in) dan Eun Young-cho (Jisoo) yang berdansa.
Dalam sinopsis resmi, Snowdrop yang sempat memunculkan kontroversi karena dianggap keliru menceritakan sejarah itu berkisah tentang Soo-ho yang menyelamatkan dirinya di asrama di Hooso Women’s University. Di sana, dia dibantu Young-cho untuk menyembunyikan diri. Soo-ho digambarkan sebagai seorang mahasiswa Korea-Jerman yang karismatik, sedangkan Young-cho adalah mahasiswi baru yang jatuh hati pada Soo-ho sejak pertama bertemu. (fam/c12/ayi/jpg)

Baca Juga :  Ikke Nurjanah Masukkan Momen Akad Nikahnya di Single Terbaru

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/