Minggu, Mei 19, 2024
33 C
Palangkaraya

Bupati Ajak Parpol Bersinergi

TAMIANG LAYANG-Bupati Ampera AY Mebas mengharapkan kepada partai politik (parpol) di Kabupaten Barito Timur (Bartim), bisa bersinergi dengan pemerintah daerah. Menurutnya, peran parpol di tengah masyarakat bisa menyuarakan keadilan yang merata serta mendorong perekonomian.

“Seluruh partai politik agar ikut serta mensukseskan program- progam pembangunan di Kabupaten Bartim,” kata Ampera, Selasa (12/10).

Orang nomor satu di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah tersebut menambahkan, seluruh parpol yang akan menghadapi pemilu 2024 tentu tengah menyiapkan segala sesuatunya termasuk merancang strategi untuk mendapat perhatian masyarakat.

Tetapi, sambung bupati, persaingan tersebut hendaknya bisa membawa keterwakilan suara masyarakat kedepan lebih baik. Menurut bupati, sejauh ini di Bartim telah cukup lengkap keterwakilan parpol. Pemerintah daerah juga terus mendorong perkembangannya melalui programprogram yang dirancang supaya mensejahterahkan masyarakat.

Baca Juga :  Infrastruktur Food Estate Sudah 70 Persen

Lanjutnya, di masa pandemi Covid-19 keberadaan parpol diharapkan bisa ikut membantu pemerintah memutus mata rantai penularan. Yakni, dengan terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar menjaga kebersihan menjaga protokol kesehatan. (log/ens)

TAMIANG LAYANG-Bupati Ampera AY Mebas mengharapkan kepada partai politik (parpol) di Kabupaten Barito Timur (Bartim), bisa bersinergi dengan pemerintah daerah. Menurutnya, peran parpol di tengah masyarakat bisa menyuarakan keadilan yang merata serta mendorong perekonomian.

“Seluruh partai politik agar ikut serta mensukseskan program- progam pembangunan di Kabupaten Bartim,” kata Ampera, Selasa (12/10).

Orang nomor satu di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah tersebut menambahkan, seluruh parpol yang akan menghadapi pemilu 2024 tentu tengah menyiapkan segala sesuatunya termasuk merancang strategi untuk mendapat perhatian masyarakat.

Tetapi, sambung bupati, persaingan tersebut hendaknya bisa membawa keterwakilan suara masyarakat kedepan lebih baik. Menurut bupati, sejauh ini di Bartim telah cukup lengkap keterwakilan parpol. Pemerintah daerah juga terus mendorong perkembangannya melalui programprogram yang dirancang supaya mensejahterahkan masyarakat.

Baca Juga :  Infrastruktur Food Estate Sudah 70 Persen

Lanjutnya, di masa pandemi Covid-19 keberadaan parpol diharapkan bisa ikut membantu pemerintah memutus mata rantai penularan. Yakni, dengan terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar menjaga kebersihan menjaga protokol kesehatan. (log/ens)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/