Selasa, Mei 14, 2024
23.4 C
Palangkaraya

Sekretaris PW Gerakan Pemuda Ansor Kalteng, Tangkal Hoax dan SARA di Pemilu

PALANGKA RAYA-Pemungutan suara pemilihan umum (Pemilu) 2024 tinggal menghitung hari. Para kontestan baik pendukung calon presiden, calon legislatif sudah mulai gencar melakukan kampanye. Di tengah hiruk pikuk itu, masyarakat pun menaruh harapan kepada mereka agar menjaga situasi Kalimantan Tengah (Kalteng) selalu kondusif.

Harapan itu datang dari Sekretaris Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Kalteng, Achmad Noor Slamet. Dia berharap semua simpatisan dan masyaraakat yang berkepentingan di dalam pesta demokrasi ini menjaga stabilitas kamtibmas.

“Saya berharap, pesta demokrasi berjalan dengan lancar, aman, dan damai,”katanya, Kamis (1/2).

Pria yang juga Pembina Paguyuban Wong Ngapak Kalteng itu mengajak seluruh elemen masyarakat Kalteng untuk tetap memegang teguh Falsafah Huma Betang. Menghindari hoaks, isu SARA dan politik yang tidak sehat, yang ujungnya dapat memecah belah masyarakat di Bumi Tambun Bungai.

Baca Juga :  Buka Peluang Bekerja, 64 Orang Dilatih Keterampilan

“Kita harus menangkal berita hoaks, isu SARA dan politik kotor,”tegasnya.

Masyarakat harus mengedepankan keamanan dan ketertiban agar kondisi selalu kondusif. “Semua harus menjaga perilaku kata dan langkah, agar situasi di wilayah Kalteng khususnya menjelang hari pemungutan dan pascapemungutan selalu aman dan kondusif,” tutupnya. (ram)

 

 

PALANGKA RAYA-Pemungutan suara pemilihan umum (Pemilu) 2024 tinggal menghitung hari. Para kontestan baik pendukung calon presiden, calon legislatif sudah mulai gencar melakukan kampanye. Di tengah hiruk pikuk itu, masyarakat pun menaruh harapan kepada mereka agar menjaga situasi Kalimantan Tengah (Kalteng) selalu kondusif.

Harapan itu datang dari Sekretaris Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Kalteng, Achmad Noor Slamet. Dia berharap semua simpatisan dan masyaraakat yang berkepentingan di dalam pesta demokrasi ini menjaga stabilitas kamtibmas.

“Saya berharap, pesta demokrasi berjalan dengan lancar, aman, dan damai,”katanya, Kamis (1/2).

Pria yang juga Pembina Paguyuban Wong Ngapak Kalteng itu mengajak seluruh elemen masyarakat Kalteng untuk tetap memegang teguh Falsafah Huma Betang. Menghindari hoaks, isu SARA dan politik yang tidak sehat, yang ujungnya dapat memecah belah masyarakat di Bumi Tambun Bungai.

Baca Juga :  Buka Peluang Bekerja, 64 Orang Dilatih Keterampilan

“Kita harus menangkal berita hoaks, isu SARA dan politik kotor,”tegasnya.

Masyarakat harus mengedepankan keamanan dan ketertiban agar kondisi selalu kondusif. “Semua harus menjaga perilaku kata dan langkah, agar situasi di wilayah Kalteng khususnya menjelang hari pemungutan dan pascapemungutan selalu aman dan kondusif,” tutupnya. (ram)

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/