Senin, Mei 6, 2024
24.1 C
Palangkaraya

14 Mahasiswa Murung Raya Terima Beasiswa dari Adaro Group

PALANGKA RAYA-PT Adaro Mineral melalui Yayasan Adaro Bangun Mandiri (Adaro Foundation) memberikan pembinaan dan pembekalan beasiswa Indonesia Bright Future Leaders (IBFL) kepada mahasiswa Universitas  Palangka Raya (UPR) dari Murung Raya (Mura), di Aula Rahan Lantai II, Selasa (15/11). 14 mahasiswa berhak menerima beasiswa dari Yayasan Adaro Bangun Mandiri.

Rektor UPR Prof. Salampak dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan & Perencanaan UPR Iring, SE., M.Si mengatakan, penerima beasiswa IBFL yaitu mahasiswa yang telah dinyatakan lolos melalui jalur seleksi SNMPTN dan SBMPTN.

“Untuk angkatan 2022 ini, UPR mendapat bantuan beasiswa untuk 14 mahasiswa selama 4 tahun atau 8 Semester,” kata Iring, Selasa (15/11).

Kegiatan pembinaan dan pembekalan beasiswa IBFL, lanjutnya, merupakan tanggung jawab bersama antara UPR dan PT. Adaro Grup.

Baca Juga :  Yamaha Fazzio Resmi Mengaspal di Kalteng

“Kami dari Civitas UPR berharap kepada mahasiswa yang menerima beasiswa dapat menggunakan kesempatan tersebut dengan baik, dan dapat selesai tepat waktu,” imbuhnya.

Sementara perwakilan dari Adaro Sri Armiyati Jarkasih menyampaikan terima kasih karena telah menjalin kerja sama selama ini. Adaro Mineral adalah konsorsium tujuh perusahaan, di mana dua perusahaan sudah berproduksi di Murung Raya yaitu PT Marway Coal dan PT Lahay Coal yang lainnya masih dalam tahap eksplorasi.

“Terkait dalam perekrutan tenaga kerja, kami masih kesulitan mencari tenaga kerja yang kapasitasnya sesuai dengan yang diinginkan,” katanya.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan nantinya putra daerah terutama dari Murung Raya dapat menjadi bagian dari PT. Adaro.

Baca Juga :  Prihatin Kasus HIV/AIDS di Kota Tinggi

Di tempat yang sama Ketua Yayasan Adaro Bangun Mandiri Juraida Murdia Hamdi menjelaskan, dalam pilar Corporate Society Responsibilty (CSR) Adaro Group ada satu pilar namanya Nyalakan Ilmu. Satu dari lima pilar yang ada. Pada Adaro Nyalakan Ilmu ada beberapa program mulai dari anak usia dini hingga Universitas.

“Pada universitas ini, namanya BFL di mana IBFL mengandung makna yang dalam terkait dari Cita-cita Adaro,” ungkapnya.

Lewat program beasiswa ini pihaknya berharap para mahasiswa yang ada di wilayah operasional PT Adaro berada dapat menjadi pemimpin masa depan yang cemerlang.
(kom/dha/b5)

PALANGKA RAYA-PT Adaro Mineral melalui Yayasan Adaro Bangun Mandiri (Adaro Foundation) memberikan pembinaan dan pembekalan beasiswa Indonesia Bright Future Leaders (IBFL) kepada mahasiswa Universitas  Palangka Raya (UPR) dari Murung Raya (Mura), di Aula Rahan Lantai II, Selasa (15/11). 14 mahasiswa berhak menerima beasiswa dari Yayasan Adaro Bangun Mandiri.

Rektor UPR Prof. Salampak dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan & Perencanaan UPR Iring, SE., M.Si mengatakan, penerima beasiswa IBFL yaitu mahasiswa yang telah dinyatakan lolos melalui jalur seleksi SNMPTN dan SBMPTN.

“Untuk angkatan 2022 ini, UPR mendapat bantuan beasiswa untuk 14 mahasiswa selama 4 tahun atau 8 Semester,” kata Iring, Selasa (15/11).

Kegiatan pembinaan dan pembekalan beasiswa IBFL, lanjutnya, merupakan tanggung jawab bersama antara UPR dan PT. Adaro Grup.

Baca Juga :  Yamaha Fazzio Resmi Mengaspal di Kalteng

“Kami dari Civitas UPR berharap kepada mahasiswa yang menerima beasiswa dapat menggunakan kesempatan tersebut dengan baik, dan dapat selesai tepat waktu,” imbuhnya.

Sementara perwakilan dari Adaro Sri Armiyati Jarkasih menyampaikan terima kasih karena telah menjalin kerja sama selama ini. Adaro Mineral adalah konsorsium tujuh perusahaan, di mana dua perusahaan sudah berproduksi di Murung Raya yaitu PT Marway Coal dan PT Lahay Coal yang lainnya masih dalam tahap eksplorasi.

“Terkait dalam perekrutan tenaga kerja, kami masih kesulitan mencari tenaga kerja yang kapasitasnya sesuai dengan yang diinginkan,” katanya.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan nantinya putra daerah terutama dari Murung Raya dapat menjadi bagian dari PT. Adaro.

Baca Juga :  Prihatin Kasus HIV/AIDS di Kota Tinggi

Di tempat yang sama Ketua Yayasan Adaro Bangun Mandiri Juraida Murdia Hamdi menjelaskan, dalam pilar Corporate Society Responsibilty (CSR) Adaro Group ada satu pilar namanya Nyalakan Ilmu. Satu dari lima pilar yang ada. Pada Adaro Nyalakan Ilmu ada beberapa program mulai dari anak usia dini hingga Universitas.

“Pada universitas ini, namanya BFL di mana IBFL mengandung makna yang dalam terkait dari Cita-cita Adaro,” ungkapnya.

Lewat program beasiswa ini pihaknya berharap para mahasiswa yang ada di wilayah operasional PT Adaro berada dapat menjadi pemimpin masa depan yang cemerlang.
(kom/dha/b5)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/