Tingkatkan Percepatan Penurunan Stunting

27
Menyapa dengan Senyum : Pj Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani menyapa masyarakat pada kegiatan pasar penyeimbang di kawasan GPU Pulang Pisau belum lama tadi. ( FOTO : PROTOKOL SETDA PULANG PISAU )

PULANG PISAU-Target pemerintah pusat dalam penurunan stunting adalah 14 persen pada tahun 2024 yang dituangkan dalam peraturan presiden nomor 72 tahun 2021 tentang percepatan penurunan stunting.

“Waktu kita sangat terbatas untuk mencapai target. Hanya tinggal satu tahun ke depan. Saya minta kita tidak terlena dan berpuas diri dengan kinerja capaian selama ini,” kata Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani rapat koordinasi pemerintahan desa dan rapat koordinasi kelompok kerja operasional (Pokjanal) posyandu tingkat Kabupaten Pulang Pisau, Rabu (6/12).

Dia menegaskan, pemerintah kabupaten, kecamatan dan desa harus terus berupaya keras agar target ini tercapai. “Dengan cara meningkatkan kinerja percepatan penurunan stunting seluruh di Kabupaten Pulang Pisau, khususnya pada desa-desa lokus. Karena tanpa akselerasi optimal, target ini akan sulit tercapai,” tegasnya.

Baca Juga :  Disbudpar Salurkan Peralatan Kesenian

Untuk itu, lanjut Nunu, pihaknya meminta kepada semua yang hadir untuk bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja kolaboratif dalam percepatan penurunan angka stunting serendah mungkin. Untuk mencapai target tersebut dapat dilakukan dua intervensi holistik yaitu intervensi spesifik dan intervensi sensitif.

Nunu menjelaskan, intervensi spesifik adalah intervensi yang ditujukan kepada anak dalam 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) dan kepada ibu sebelum dan di masa kehamilan, sedangkan intervensi sensitif dilakukan melalui berbagai kegiatan pembangunan di luar sektor kesehatan dan merupakan kerja sama lintas sektor.

Menurut dia, peran aktif, sinergi, dan kolaborasi seluruh pihak adalah kunci dalam upaya mengatasi masalah gizi. “Penuntasan persoalan gizi, termasuk stunting, tidak sekadar perkara menurunkan prevalensi, tetapi merupakan tugas kemanusiaan berkelanjutan, sekaligus penentu kualitas kehidupan bangsa ke depan,” kata dia. (art/a)

Baca Juga :  Bupati Hadiri Festival Madu Rawa Gambut