Senin, April 29, 2024
30.6 C
Palangkaraya

Sirajul Minta Bacaleg mematuhi Aturan Pelaksanaan Pemilu

Jangan Ada Kampanye Hitam

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalteng dari Fraksi Gabungan, Sirajul Rahman minta kepada seluruh bakal calon legislatif (bacaleg) di Kalimantan Tengah agar dapat mematuhi aturan pelaksanaan Pemilu 2024 yang sudah ditetapkan penyelenggara pemilihan umum.

Ketua DPW PKS Kalteng ini mengatakan, seluruh bacaleg harus dapat bersaing secara sehat dalam merebut simpati masyarakat. Jangan sampai ada yang menebar fitnah, black campaign atau kampanye hitam untuk menjatuhkan calon legislatif lainnya.

“Khususnya bagi bacaleg dari PKS bersainglah secara sehat ketika sampai waktunya kampanye nanti. Hindari hal-hal yang tidak patut dilakukan, rebut simpati masyarakat dengan program yang akan disusung,” ucapnya, Jumat (11/8).

Sirajul mengungkapkan, untuk PKS sendiri saat ini sedang mengikuti tahap perbaikan berkas administrasi bacaleg yang dinilai belum lengkap oleh KPU. Hal ini menjadi fokus utama perhatian PKS Kalteng saat ini, sehingga nanti bacaleg dari PKS semua dapat terakomodir.

Baca Juga :  RTRWP Memiliki Peranan Penting

“Perbaikan ini lumrah dilakukan setiap partai peserta pemilu yang mengusung bacalegnya. Perbaikan itu tidak juga terlalu signifikan hanya dari kelengkapan administrasi, contohnya seperti ijazah yang perlu dilegalisir dan sebagainya,” ujarnya.

Dirinya berharap, pesta demokrasi pemilu serentak 2024 mendatang dapat berjalan lancar dan sukses. Ia pun mengajak masyarakat supaya dapat menyalurkan hak pilihnya dengan sebaik mungkin serta memilih pemimpin serta wakil rakyat yang amanah.

“Semoga saja semuanya dapat berjalan lancar nantinya, kita pastinya optimis pemilu 2024 sukses. Peran serta masyarakat selaku pemegang hak pilih sangat diharapkan, gunakan hak pilih itu dengan baik sehingga nanti dapat menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang baik juga,” tukasnya. (irj/ens)

Baca Juga :  Politik Identitas Susah Dihilangkan

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalteng dari Fraksi Gabungan, Sirajul Rahman minta kepada seluruh bakal calon legislatif (bacaleg) di Kalimantan Tengah agar dapat mematuhi aturan pelaksanaan Pemilu 2024 yang sudah ditetapkan penyelenggara pemilihan umum.

Ketua DPW PKS Kalteng ini mengatakan, seluruh bacaleg harus dapat bersaing secara sehat dalam merebut simpati masyarakat. Jangan sampai ada yang menebar fitnah, black campaign atau kampanye hitam untuk menjatuhkan calon legislatif lainnya.

“Khususnya bagi bacaleg dari PKS bersainglah secara sehat ketika sampai waktunya kampanye nanti. Hindari hal-hal yang tidak patut dilakukan, rebut simpati masyarakat dengan program yang akan disusung,” ucapnya, Jumat (11/8).

Sirajul mengungkapkan, untuk PKS sendiri saat ini sedang mengikuti tahap perbaikan berkas administrasi bacaleg yang dinilai belum lengkap oleh KPU. Hal ini menjadi fokus utama perhatian PKS Kalteng saat ini, sehingga nanti bacaleg dari PKS semua dapat terakomodir.

Baca Juga :  RTRWP Memiliki Peranan Penting

“Perbaikan ini lumrah dilakukan setiap partai peserta pemilu yang mengusung bacalegnya. Perbaikan itu tidak juga terlalu signifikan hanya dari kelengkapan administrasi, contohnya seperti ijazah yang perlu dilegalisir dan sebagainya,” ujarnya.

Dirinya berharap, pesta demokrasi pemilu serentak 2024 mendatang dapat berjalan lancar dan sukses. Ia pun mengajak masyarakat supaya dapat menyalurkan hak pilihnya dengan sebaik mungkin serta memilih pemimpin serta wakil rakyat yang amanah.

“Semoga saja semuanya dapat berjalan lancar nantinya, kita pastinya optimis pemilu 2024 sukses. Peran serta masyarakat selaku pemegang hak pilih sangat diharapkan, gunakan hak pilih itu dengan baik sehingga nanti dapat menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang baik juga,” tukasnya. (irj/ens)

Baca Juga :  Politik Identitas Susah Dihilangkan

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/